Serba -Serbi Tentang Over Kredit Mobil Bekas Pekanbaru
Ketika melakukan kredit tidak selamanya bisa berjalan sesuai rencana. Ketika mengambil kredit mobil terkadang ada hambatan di tengah jalan. Seperti terjadi musibah, keuangan yang tak berjalan lancar, usaha yang gagal, pemutusan hubungan kerja dan masih banyak lainnya, sehingga membuat angsuran bulanan anda terhambat. Jika hal ini terjadi anda bisa melakukan pemindahantangan atau over kredit untuk menyelesaikan masalah yang anda hadapi. Buat anda yang berada di pekanbaru, bisa mengambil over kredit mobil bekas pekanbaru yang terpercaya.
Mungkin anda berpikir, kenapa harus melakukan over kredit. Kenapa tidak dikembalikan ke leasing atau dealer? Sebenarnya ada beberapa dealer yang mau menerima kembali, tetapi ini membutuhkan persyaratan yang sulit. Apalagi jika anda membeli mobil yang baru tentunya akan sulit untuk mengembalikan mobil anda kembali. Nanti anda akan di blacklist dan dimasukan ke daftar hitam asosiasi perusahaan pembiayaan Indonesia (APPI). Sehingga anda tidak bisa meminta permohonan kredit mobil lagi di berbagai leasing yang masuk ke anggota
APPI.
Untuk melakukan over kredit mobil, ada banyak sekali hal yang harus anda perhatikan. Pengajuan over kredit hampir sama dengan pengajuan kredit baru. Bedanya tidak ada perhitungan DP yang harus dibayar. Selain itu anda akan mendapatkan perhitungan asuransi baru. Nantinya pihak yang menerima over akan melanjutkan pembayaran angsuran dan sesuai DP yang sudah disetujui oleh kedua belah pihak. Nanti leasing yang akan memproses semua pemindahan beban kredit. Untuk lebih jelasnya pada kesempatan kali ini, kami akan membahas serba-serbi mengenai
over kredit mobil bekas.
Strategi Penting Dalam Over Kredit Mobil
Buat anda yang ingin melakukan over kredit mobil bekas pekanbaru, anda harus tahu beberapa strategi penting melakukan over kredit. Ini akan membantu anda mendapatkan leasing over kredit yang baik.
• Lihat kondisi mobil yang akan di over kredit
Jika anda menjadi pihak penjual, anda harus tahu kondisi mobil yang akan di over kredit. Anda harus memperlihatkan kondisi mobil anda ke calon pembeli. Anda harus memberikan kondisi sebenarnya, tanpa ada yang ditutupi. Anda bisa menjelaskan masalah atau kekurangan di mobil anda, jika memang ada masalah tertentu. Sehingga calon pembeli juga tidak akan merasa tertipu. Ini juga akan menghindari masalah pada waktu yang akan datang. Hal ini juga berpengaruh dengan harga mobil yang akan anda sepakati dengan si calon pembeli. Bagi calon pembeli juga harus teliti dalam melihat kondisi mobil yang akan di beli. Jangan asal percaya saja tanpa melihat kondisi mobil yang sebenarnya.
• Pihak Pembeli Dan Penjual Memiliki Komitmen Over Kredit Yang Baik
Jika anda menjadi pihak penjual mobil yang menggunakan proses over kredit, anda harus memastikan kalau pihak pembeli mobil memiliki penghasilan yang tepat. Sehingga calon pembeli anda mampu untuk membayar angsuran secara tetap setiap bulannya. Selain memastikan masalah penghasilan, anda juga harus memastikan masalah perilaku dari calon pembeli anda. pastikan calon membeli memiliki karakter yang baik. Ini akan meminimalisir masalah di lain waktu. Jika anda sebagai pihak pembeli, anda harus memastikan apakah orang yang menjual mobil tersebut adalah pihak pertama atau bukan. Anda juga harus memastikan masalah data kepemilikan. Jangan sampai mobil tersebut mobil curian atau milik orang lain. Alangkah lebih baik jika anda mengenal si calon penjual dengan baik.
• Pembeli Dan Penjual Datang Ke Leasing
Jika anda sudah memastikan identitas penjual atau pembeli dan juga keadaan motor, anda harus datang ke pihak leasing bersama-sama. Anda bisa memilih pihak leasing yang paling anda percaya. Ketika anda datang bersama akan lebih mempercepat proses over kredit. Sebenarnya proses over kredit bisa dilakukan di bawah tangan atau tanpa campur tangan leasing. Tetapi cara ini sangat beresiko. Bisa saja menimbulkan masalah di lain waktu. Anda harus menghindari melakukan over kredit secara individu atau dibawah tangan dan tidak melakukan proses balik nama. Jika pihak yang melanjutkan angsuran tidak melanjutkan, maka anda yang akan ditagih angsurannya karena mobil tersebut masih atas nama anda.
• Membuat Kontak hukum Yang jelas
Ketika anda melakukan over kredit mobil bekas pekanbaru, anda harus membuat kontrak hukum perjanjian pembayaran yang jelas. Kontrak seperti ini biasanya sudah dilakukan oleh pihak leasing sendiri. Tetapi jika anda kurang yakin, anda bisa membuat kontrak dengan bantuan notaries. Anda harus membuat kontrak sejelas dan serinci mungkin diatas material. Kedua belah pihak harus sama-sama memahami kontrak dengan baik. Anda bisa menyertakan jumlah cicilan yang harus dibayar, keterangan mengenai mobil yang di over kredit, persyaratan pembayaran setiap bulannya dan masih banyak lainnya. Dengan membuat perjanjian kontrak yang jelas, membuat over kredit anda aman dari segi hukum yang berlaku.
• Persyaratan over kredit untuk memperoleh dana segar
Over kredit selain untuk menjual mobil, juga bisa digunakan untuk mendapatkan dana segar. Anda bisa melakukan over kredit mobil untuk mendapatkan dana segar ke leasing yang lain. Misalnya anda sedang kredit mobil di leasing A dan anda ingin mendapatkan dana segar dari leasing B. untuk melakukan hal ini tentunya ada beberapa syarat yang berlaku. Jadi nantinya leasing B yang akan membayar sisa cicilan kredit anda di leasing A. sedangkan anda sebagai pemilik mobil akan mendapatkan dana segar dari leasing B. tapi anda harus tetap membayar cicilan ke leasing B dengan jumlah cicilan dan ketentuan yang baru. Besar dana yang akan anda dapatkan tergantung dengan sisa angsuran yang harus anda bayar ke leasing A.
Syarat Penting Over Kredit Mobil
Jika anda sudah mengetahui seperti apa strategi untuk melakukan over kredit, anda juga harus tahu apa saja syarat penting untuk melakukan over kredit yang benar. Inilah persyaratan yang harus anda penuhi.
• Berkas persyaratan
Ada sejumlah berkas yang harus anda penuhi antara lain:
1. Fotokopi kartu keluarga (KK)
2. Fotokopi KTP
3. Fotokopi slip gaji
4. Fotokopi rekening Koran 3 bulan terakhir
• Persyaratan dari leasing
Selain anda harus memenuhi semua berkas persyaratan, anda juga harus memenuhi persyaratan dari leasing yang berlaku. Perlu anda tahu setiap leasing memiliki persyaratan yang berbeda-beda. Jadi anda harus tahu seperti apa persyaratan dari leasing yang anda gunakan. Anda harus memilih leasing yang memiliki persyaratan yang benar dan sesuai dengan kebutuhan anda. Dalam memilih leasing harus benar, jangan sampai anda tertipu dengan leasing nakal.
• Lakukan over kredit secara resmi
Ketika melakukan over kredit selalu lakukan dengan cara yang resmi. Anda lakukan over kredit di bawah perusahaan leasing secara resmi. Anda harus memberitahu perusahaan leasing yang pertama melakukan cicilan kredit mobil. Mereka harus tahu perusahaan leasing yang akan melunasi sisa angsuran anda.
• Lakukan Negoisasi
Tahapan selanjutnya adalah dengan melakukan negoisasi. Anda bisa menegoisasi jumlah kredit yang nanti akan dibayar oleh pihak pembeli mobil atau pihak leasing. Negoisasi jumlah iuran yang harus dibayar sesuai dengan banyaknya sisa angsuran yang harus dibayar. Anda harus melakukan kesepakatan yang jelas dan tidak merugikan dua belah pihak. Anda juga bisa menentukan berapa besar cicilan yang akan dibayar sampai mobil bisa diambil alih oleh pihak pembeli.
• Selesaikan Administrasi
Jika semua syarat sudah anda lakukan, tahapan terakhir adalah menyelesaikan administrasi atau melakukan balik nama. Anda harus melakukan legalisasi atas pengambilalihan kredit mobil atas nama pengambil kredit yang baru. Hal ini mencakup masalah nama debitur, balik nama asuransi, balik nama surat-surat, pengikatan hak tanggungan jaminan dan lain sebagainya. Jadi jika anda masalah bukan anda lagi yang akan ditagih oleh pihak leasing, tetapi kreditur yang baru.
Berikut ini adalah video tips bagaimana memilih leasing untuk kredit mobil seken/ bekas.
Kredit Mobil Bekas Murah di Pekanbaru
Pekanbaru merupakan salah satu kota yang memiliki kepadatan penduduk cukup tinggi. Kebutuhan masyarakat akan mobil pun semakin banyak. Untuk membeli mobil baru pasti membutuhkan uang yang banyak. Jadi lebih banyak orang yang memilih untuk membeli mobil bekas. Anda bisa melakukan kredit mobil bekas. Ini lebih mudah dilakukan dibandingkan anda harus membeli mobil bekas secara tunai. Anda bisa melakukan kredit melalui bank atau leasing yang percaya. Jangan melakukan kredit di tempat individual dan tidak memiliki hukum yang jelas. Anda bisa melakukan over kredit mobil bekas pekanbaru melalui bank.
Jadi anda sebagai seorang pembeli atau penjual terhubung dengan pihak ketiga sebagai leasing atau bank. Nantinya pihak leasing akan langsung menganalisis keadaan keuangan anda. pada saat anda melakukan over kredit mobil ada beberapa hal yang harus anda perhatikan. Hal ini dilakukan untuk mengurangi masalah yang akan terjadi di lain waktu.
• Adiministrasi yang lengkap
Anda harus memastikan administrasi yang lengkap. Kelengkapan dokumen akan memudahkan anda dalam melakukan over kredit mobil. Kemungkinan diterima oleh pihak leasing pun semakin besar. Tak hanya dokumen persyaratan yang diajukan oleh pihak leasing saja, tetapi juga dokumen kelengkapan dari mobil yang akan anda jual atau dijadikan over kredit. Selalu periksa kelengkapan dokumen. Entah itu anda sebagai pihak pembeli atau penjual. Walaupun anda melakukan over kredit dengan kerabat sendiri atau teman dekat, anda harus tetap melakukan pengecekan administrasi dengan benar. Jangan sampai nanti anda masalah yang tidak diinginkan dan membuat hubungan anda semakin rusak.
• Kredit Macet
Anda sebagai pihak pembeli harus memastikan tidak ada masalah pada pembayaran kredit dari pemilik mobil sebelumnya. pastikan orang tersebut selalu membayar angsuran tepat waktu atau tidak ada tunggakan sama sekali. Jika anda masalah atau tunggakaan malah akan merugikan anda. karena anda harus membayar denda tunggakan yang dilakukan oleh pemilik mobil sebelumnya.
• Periksa Baik-Baik Nilai Kredit
Anda harus selalu melakukan pemeriksaan dan perhitungan mengenai nilai kredit. Hitung nilai kredit dan biaya ganti kredit yang harus anda tangguhkan nantinya. Jika anda merasa hasil kesepakatan terlalu tinggi atau tidak normal, anda harus lebih waspada terhadap pihak penjual atau pembeli. Anda harus selalu melakukan over kredit sesuai dengan prosedur yang berlaku dan sesuai dengan persyaratan dari pihak
leasing.
Mobil Seken Pekanbaru
Pada saat anda ingin membeli mobil seken, anda harus bisa memilih dengan baik. Tentunya membeli mobil bekas berbeda dengan membeli mobil baru. Anda bisa memperhatikan beberapa tips dibawah ini jika ingin membeli mobil seken yang berkualitas melalui over kredit mobil bekas pekanbaru.
• Tempat Pembelian mobil
Anda harus memperhatikan tempat untuk membeli mobil bekas anda. saat ini ada banyak sekali dealer mobil bekas yang menawarkan berbagai macam penawaran. Untuk mendapatkan harga yang lebih murah, anda bisa membeli langsung ke orang yang memiliki mobil tersebut. Ini juga akan mempermudah proses over kredit mobil. Jika membeli di showroom memang anda akan mendapatkan banyak pilihan, tetapi biasanya memiliki harga yang lebih mahal.
• Performa Mesin dan Eksterior Mobil
Pada saat membeli mobil seken, anda harus melihat performa mesin dan eksterior mobilnya. Hal ini merupakan proses paling penting dalam membeli mobil seken. Jangan sampai anda membeli mobil yang performa mesinya sudah tidak bagus. Anda bisa mencoba mesinnya, apakah mesin masih menyalah dengan benar atau tidak, operan gigi, rem dan lainnya juga harus anda cek. Setelah itu cek eksterior bagian luarnya. Ada body yang rusak atau tidak, lampu menyala dengan baik atau tidak dan lain sebagainya. Jika anda tidak tahu mengenai mesin mobil lebih baik bertanya dengan ahlinya dan orang yang anda percaya. Bagian aksesoris mobil seperti tape, karpet, audio dan lainnya jangan lupa untuk diperiksa juga.
• Kelengkapan Surat-Surat
Pada saat ingin membeli mobil bekas, anda harus melihat kelengkapan surat-suratnya. Cek apakah mobil tersebut benar milik dari penjual langsung. Surat-surat termasuk BPKB, STNK mobil dan surat kepemilkian lainnya. anda harus memastikan bahwa nama yang tercantum di STNK dan BPKB sama dengan nama yang ada di KTP dari pemilik mobil tersebut.
DP Mobil Murah Pekanbaru
Jika anda sudah tahu cara memilih mobil seken yang benar, anda bisa bernegoisasi dengan pemilik mobil. Hitung untung dan rugi bersama. Anda bisa memilih dp mobil yang murah. Pada saat menentukan dp, anda bisa menghitungnya dari besaran angsuran yang akan dibayar, biaya asuransi dan biaya lain-lainnya. kemudian baru anda tentukan dp yang bisa anda bayar. Besar kecilnya dp akan berpengaruh terhadap jumlah angsuran yang akan anda bayar setiap bulannya.
Over Kredit Mobil Bekas Riau
Melakukan over kredit mobil bekas memiliki keuntungan dan kerugian tersendiri. Over kredit dilakukan ketika terjadi masalah pada kreditur anda. bisa karena membutuhkan uang tunai secara cepat, masalah dengan leasing yang awal atau pembayaran yang terhadap. Untuk lebih jelasnya berikut ini keuntungan dan kerugian melakukan over kredit mobil.
Keuntungan Over Kredit Mobil
Ada beberapa keuntungan yang akan anda dapatkan jika membeli mobil melalui over kredit mobil. Pertama anda bisa mendapatkan mobil dengan harga yang lebih murah dibandingkan harga yang ada di pasaran. Hal ini dikarenakan anda bisa melakukan negoisasi terlebih dahulu dengan pemilik mobil tersebut. Biasanya penjual melakukan over kredit karena sedang membutuhkan uang yang cepat. Kedua anda bisa mendapatkan mobil yang masih memiliki garansi. Jadi jika terjadi hal yang tidak diinginkan pada mobil, anda bisa mengklaim garansi tersebut. Ketiga anda bisa mendapatkan mobil yang memiliki masa angsuran yang lebih pendek karena biaya angsuran sudah dibayarkan sebagai oleh pemilik mobil sebelumnya.
Kerugian Over Kredit Mobil
Selain ada keuntungan, melakukan pembelian mobil melalui over kredit juga memiliki beberapa kerugian. Misalnya anda harus memiliki pengetahuan mesin yang bagus, supaya tidak ditipu oleh pemilik mobil yang sebelumnya. terkadang si penjual tidak jujur dengan keadaan mesin yang sebenarnya. Anda harus melakukan pengecekan dengan teliti. Selain itu ketika ingin melakukan over kredit, anda harus memastikan ada banyak orang yang terlibat. Jangan pernah melakukan over kredit dibawah tangan. Anda harus melibatkan leasing atau notaris sebagai bukti hitam diatas putih. Dengan begitu jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan anda akan lebih mudah dalam mengurusnya.
Membeli mobil melalui over kredit biasanya membutuhkan biaya balik nama dan administrasi yang lebih mahal. Hal ini dikarenakan anda harus membayar administarsi ke pihak leasing juga. Anda harus menyiapkan dana yang besar, supaya proses mutasi dan balik nama cepat diproses lebih cepat. Buat anda yang berada di pekanbaru, anda bisa memilih tempat over kredit mobil bekas pekanbaru yang berkualitas, selalu teliti dan jangan langsung gegabah mengambil keputusan. Sekian artikel kali ini, semoga bisa memberikan informasi yang bermanfaat untuk anda.